Membuat Website dengan Sitepad

Membuat Website dengan Sitepad

Table of contents



Membuat Website dengan Sitepad - Satu lagi web builder untuk membuat website yang sangat mudah untuk digunakan bernama Sitepad. Sitepad memakai Easy to Use editor dan halaman website statis sehingga akan memudahkan siapa saja untuk melakukan programming atau desain yang diinginkan. Membuat sebuah website memang butuh waktu dan pemikiran matang. Mengapa demikian? karena website tersebut akan menjadi jembatan bagi anda untuk mempromosikan bisnis dan juga untuk melakukan beragam aktivitas yang nyata di dunia maya. Adanya fitur drag & drop akan memudahkan siapa saja melakukannya. 

Siapa saja yang bisa menggunakan Sitepad?

Untuk bisa menggunakan Sitepad Website Builder, pastikan web hosting anda sudah menyediakan Sitepad Website Builder pada cPanel. Beberapa web hosting juga meng-install website builder lain seperti weebly website builder pada layanan mereka. Jadi, yang harus anda lakukan dan pastikan Web Hosting anda terintegrasi dengan Sitepad Builder.

Bagaimana Cara membuat website dengan Sitepad

Untuk membuat website dengan Sitepad, ikuti beberapa langkkah mudah berikut:



  1. Cari ikon Sitepad Builder pada cPanel anda. Screen Shot 2021-06-02 at 01.16.35
  2. Pilih Add New Site Screen Shot 2021-06-02 at 01.16.45
  3. Klik Get Started untuk memulai dan kemudian pilih Template yang menarik buat anda Screen Shot 2021-06-02 at 01.16.58
  4. Isi Site Detail sesuai dengan website yang akan anda bangun, Jika sudah klik Proceed To Install dan pilih Yes untuk image Copyright
  5. Tunggu hingga proses selesai. Jika sudah klik Click here to login into the site start editing untuk mulai melakukan editing pada website sitepad anda. Screen Shot 2021-06-02 at 01.26.27

Fitur-fitur utama Sitepad

Sama seperti website builder lainnya, Sitepad juga menyediakan beragam fitur untuk mendesain website. Fitur ini mudah sekali dipahami oleh semua kalangan, dari yang dalam level pemula hingga level yang sudah memahami seluk beluk desain website

One Click Publish: 

Dengan satu kali klik, Anda dapat mewujudkan desain website sesuai keinginan.

Themes:

Sitepad menyediakan setidaknya 354 tema yang dapat digunakan untuk memulai mendesain website.

Widgets: 

Mudah menggunakan Image/Video Slider, Galeri Gambar, Video, Audio, Kotak Layanan, Google Maps dan masih banyak lagi lainnya.

Static Page:

SitePad menerbitkan halaman web statis (berbasis bahasa HTML, CSS, JS) ke domain Anda sehingga website bekerja lebih cepat.

Responsive: 

Dengan membuat website dari Sitepad, Anda akan mendapatkan website yang responsif dan cocok diakses lewat beragam perangkat.

Social Media: 

Website yang dibuat dengan Sitepad dapat dihubungkan dengan beragam media sosial seperti Facebook, Twitter, dan masih banyak lagi lainnya.

Customize Menu:

Anda dapat membuat menu dan submenu sesuai kebutuhan Anda.

Blog: 

Dengan fitur Blog ini, Anda dapat memulai blogging dan menambahkan pos setiap harinya.

Media:

Sitepad mendukung untuk mengupload media (gambar, video, audio) dengan cara yang lebih mudah dibandingkan dengan menggunakan aplikasi lainnya.

Easy to Use:

Sitepad mudah digunakan untuk semua orang.

Control Panel Integration:

Sitepad telah terkoneksi oleh kontrol panel server terkemuka di dunia seperti cPanel, DirectAdmin, dan masih banyak lagi lainnya.

Multiple Sites:

Anda dapat membuat beberapa situs dengan tema yang berbeda untuk beragam tujuan.

Replicate Objects:

Sitepad memungkinkan Anda untuk mereplika sebuah objek dengan cara Drag and Drop yang mudah sekali untuk digunakan.

WHMCS Module: 

Para pengguna Sitepad dapat mengakses website dari klien area WHMCS.

Flexible: 

Dapat membuat blog, halaman website sesuai kebutuhan dan keinginan Anda.

Jika anda membutuhkan jasa pembuatan website profesional di kota anda, jangan ragu untuk menghubungi Jasa Pembuatan Website Nawadwipa yang sudah berpengalaman membuat website dengan berbagai macam script dan CMS serta sudah dipercaya menangani puluhan klien.



Artikel Terkait